Inilah 3 Game Buatan Indonesia GO International


3 GAME BUATAN INDONESIAYANG MENGHARUMKAN NAMA BANGSA KITA !






Nih 6 Game Mobile Lokal Yang Berhasil Harumkan Nama Bangsa

Siapa sangka developer aplikasi dalam Negeri kita dapat merambah sektor pengembangan game. Buktinya saat ini telah banyak developer lokal yang berhasil memasarkan game mobile besutannya di toko aplikasi populer seperti Apple App Store dan Google Play Store.




Nih 6 Game Mobile Lokal Yang Berhasil Harumkan Nama Bangsa

Studio game asal Surabaya, IPlayAllDay Studio meluncurkan game mobile berjudul KungFu Quest: The Jade Tower pada akhir Juli lalu. Kini game tersebut telah tersedia untuk platform Android dan iOS.

Bermain di genre beat'em up, game ini menawarkan aksi kungfu di layar smartphone Anda. KungFu Quest: The Jade Tower menggunakan gaya visual ilustrasi dua dimensi untuk menggambarkan perjuangan sang tokoh utama, Jackie, untuk mencapai pucuk menara. Secara keseluruhan tersedia 37 level yang tersebar di delapan maps berbeda untuk Anda taklukan.

Untuk versi Android (Play Store) game ini bisa didapatkan dengan biaya US$ 1,99. Sementara untuk perangkat berbasis iOS (App Store), Kungfu Quest dipasarkan dengan banderol US$ 0,99 untuk versi standar dan US$ 1,99 untuk versi HD.




Nih 6 Game Mobile Lokal Yang Berhasil Harumkan Nama Bangsa

Touchten, developer game yang berbasis di Jakarta meluncurkan sebuah aplikasi game sepakbola untuk perangkat Android bertajuk Zico: The Oficial Game. Game ini menjadi sangat istimewa karena dikembangkan bersama salah satu legenda sepakbola dunia asal Brazil -- Arthur Antunes Coimbra atau yang akrab disapa Zico.

Secara gameplay, game ini tidak berbeda jauh dengan game mobile populer Flick Soccer. Pemain dihadapkan pada situasi tendangan bebas (free kick) dan diharuskan mencetak gol atau mengenai suatu objek tertentu yang diperintahkan. Namun, proses itu akan menjadi cukup sulit karena akan ada banyak rintangan.

Saat ini Zico: The Official Game baru tersedia bagi perangkat bersistem operasi Android dengan harga US$ 0,99. Rencananya game ini juga akan segera dirilis untuk platform iOS.



Nih 6 Game Mobile Lokal Yang Berhasil Harumkan Nama Bangsa

Pengembang game asal Bandung, Tinker Games, akhirnya merampungkan proyek game mobile terbarunya yang dibalut konten kebudayaan Jawa Barat berjudul INheritage: Boundary of Existence. Game bergenre shoot’em up ini sudah tersedia di Apple App Store dalam versi lite serta versi full dengan biaya US$ 1.99.

Game ini berkisah tentang roh pelindung atau arca bernama Nala beserta rakyan atau makhluk pelindung berwujud binatang. Nala yang bertugas melindungi Kota Bandung harus berkeliling ke berbagai kota seperti Garut, Bogor, dan Sukabumi untuk menyadarkan arca yang lain tentang ancaman dari para yaksa, kaum siluman.

INheritage: Boundary of Existence merupakan game dengan tema yang jarang ditemui dari para pengembang aplikasi lainnya di Indonesia. Tinker Games mengemas permainan ini dengan konten budaya Jawa Barat yang kental. Di game ini kita bisa menemukan ikon-ikon budaya Jawa Barat seperti motif batik, domba garut, elang jawa, hingga macan.
Share on Google Plus

About ADmin

    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Post a Comment